Jumat, 21 September 2012

Pendukung Jokowi Pilih Cukur Kumis

 http://stat.k.kidsklik.com/data/photo/2012/09/20/2337255p.jpg

Kemenangan pasangan Jokowi-Ahok versi perhitungan cepat dalam Pilkada DKI Jakarta 2012, disambut berbagai macam kegembiraan oleh warga Kota Solo. Salah satunya dengan mencukur kumis oleh sebagian simpatisan Jokowi di kampung Cinderejo, Nusukan, Solo, pada Kamis (20/9/2012).

Menurut salah satu kerabat dan sekaligus paman Jokowi, Miyono, aksi cukur kumis dilakukan oleh warga sebagai ucapan syukur Jokowi berhasil memenangkan Pilkada sesuai penghitungan cepat, di mana perolehan Jokowi-Basuki unggul dengan total suara 52,97 persen dan pasangan Foke-Nara mengantongi 47,03 persen dari suara sah.

"Bersyukur saja Jokowi berhasil unggul, dan sudah banyak yang gundul," kata Miyono.

Sementara itu, Ari Santosa, memilih mencukur kumisnya karena ingin berbeda dengan yang lain. Selain itu, apa yang dilakukan itu untuk menunjukan dukungannya kepada Jokowi menjadi Gubernur DKI.

"Sudah banyak yang cukur kepala, saya pilih mencukur kumis sebagai bentuk dukungan," kata Ari, yang menambahkan tidak ada unsur menyindir pihak lain dalam melakukan cukur kumis tersebut.

sumber:http://pilkada.kompas.com/berita/read/2012/09/21/00083014/Pendukung.Jokowi.Pilih.Cukur.Kumis
follow @taugak_sih dan fans fb facebook.com/asiktau

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India